Monday 7 January 2013

TIPS SUKSES MENGHADAPI UJIAN


Bagi para penuntut ilmu, khususnya mahasiswa IIUI ada beberapa tips untuk menghadapi ujian dengan izin Allah itu bisa digunakan sebagai wasilah dalam menghadapi ujian, di antaranya sebagai berikut :

Persiapan sebelum ujian

1.     Bersiaplah dan pelajarilah kembali semua pelajaran yang sudah di ajarkan dan janganlah takut untuk menghadapi ujian.
2.    Diusahakan dalam waktu mendekati ujian seorang mahasiswa harus tahu pelajaran yang belum dia pahami.

3.    Berusahalah untuk berolah raga dengan gerakan yang maksimal karena bisa merangsang otak dan melancarkan peredaran darah.
4.     Tidur yang cukup pada malam ujian.
5.   Luangkanlah waktu yang cukup di pagi hari sampai kamu datang pagi tanpa tergesa-gesa, berilah waktu sejenak untuk menenangkan pikiran sebelum dimulainya ujian.
6.     Jangan sampai lambung terasa kenyang ketika mengerjakan ujian, cukuplah makan secuil biscuit atau roti sampai perasaan khawatir hilang.
7.      Hadapilah ujian dengan rasa percaya diri dan anggaplah bahwa kamu sedang menulis apa yang telah hafal pada malam hari.
8.      Penuhi semua persyaratan ujian misalnya : kartu ujian dan membawa alat tulis serta cadangannya.
9.     Jika sifatnya “ Open Book” bawa semua bahan selengkap mungkin. Threatment yang satu ini harus anda lakukan jika sifatnya Open Book. Di sini kamu diberikan kesempatan yang luas untuk membawa buku serta catatan yang kamu milik. (tapi gak tau di Pakistan ada gak ya)
Ketika ujian berlangsung
1.    Duduklah dengan tenang. Serahkanlah semua urusan kepada Allah Subhanahu wa ta’la dari apa – apa yang telah kamu usahakan.
2.      Sebelum mengerjakan soal berdo’alah:
اللهم لا سهل الى ما جعلته سهلا وانت تجعل الحزن اذا شئت سهلا 
3.      Bacalah soal dan himbauan-himbauan pada kertas soal ujian dengan seksama.
4.      Jangan mencontek kerjaan orang lain. Karena itu hal terlarang sebagaimana desebutkan dalam hadist marfu’ dari Ibnu Abbas Radhiyallahu Anhu :
"
مَنْ غَشَّنَا فَلَيْسَ مِنَّا ، وَالْمَكْرُ وَالْخِدَاعُ فِي النَّارِ "
5.      Kerjakanlah soal yang mudah terlebih dahulu dengan tulisan yang rapi dan bagus.
6.  Kalau ujian terasa sulit, pilihlah satu soal dan mulailah untuk mengerjakan, karena itu bisa mengembalikan ingatan yang telah kamu hafal.
7.     Jangan terpengaruh dengan mahasiswa yang mengumpulkan lembar jawaban terlebih dahulu karena bisa mengganggu konsentrasi.
8.   Teliti dahulu sebelum kamu mengumpulkan lembar jawaban. Ucapkanlah الحمد لله  ketika sudah selesai.  معكم النجاح
Oleh: Muhammad Aziz

No comments:

Post a Comment

  • RSS
  • Delicious
  • Digg
  • Facebook
  • Twitter
  • Linkedin
  • Youtube